Pemeriksaan Radiografi Scapula Y View Dengan Klinis Trauma Di Instalasi Radiologi Rsud Dr. Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto

Suprapto, Atlingga Edi (2025) Pemeriksaan Radiografi Scapula Y View Dengan Klinis Trauma Di Instalasi Radiologi Rsud Dr. Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto. Undergraduate thesis, Universitas STRADA Indonesia.

[thumbnail of 2291B0024-2025-abstrak.pdf] Text
2291B0024-2025-abstrak.pdf

Download (350kB)
[thumbnail of 2291B0024-2025-bab1.pdf] Text
2291B0024-2025-bab1.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of 2291B0024-2025-daftarpustaka.pdf] Text
2291B0024-2025-daftarpustaka.pdf

Download (201kB)
[thumbnail of 2291B0024-2025-full.pdf] Text
2291B0024-2025-full.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Latar Belakang Gangguan yang sering terjadi pada Scapula adalah Fracture atau dislokasi sendi. Fracture Scapula pada pria paling sering terjadi pada orang dewasa muda karena trauma berenergi tinggi, sedangkan Fracture Scapula pada wanita paling sering terjadi sebagai Fracture kerapuhan pada pasien lanjut usia. Menurut (Lampignano & Kendick 2018), standar proyeksi yang digunakan pada pemeriksaan radiografi scapula adalah Antero Posterior (AP), Right Anterior Oblique (RAO) atau Left Anterior Oblique (LAO), Lateral Recumbent dan Y View. Standar Prosedur Operasional (SPO) Instalasi Radiologi RSUD Dr. Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto prosedur pemeriksaan scapula menggunakan satu proyeksi yaitu Antero Posterior (AP) Sedangkan pelaksanaannya untuk kasus riwayat trauma menggunakan proyeksi scapula Y view dengan posisi pasien supine atau erect. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui penatalaksanaan pemeriksaan radiografi Scapula Y view dengan klinis trauma. Jenis penelitian ini kualitatif deskriptif menggunakan data sekunder terhitung dari bulan Desember 2023 sampai dengan November 2024. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, dokumentasi, dan wawancara mendalam dengan dokter spesialis radiologi dan radiografer. Pengolahan data dilakukan melalui tahap reduksi data, penyajian data, kemudian dilakukan pengkajian data dengan referensi dan literatur untuk mengambil kesimpulan dan saran.Penatalaksanaan pemeriksaan radiografi Scapula Y View pada kasus trauma di Instalasi Radiologi Dr. Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto dilakukan dengan posisi pasien berdiri (erect) dan tidur (supine). Faktor yang mempengaruhi kondisi pasien di lapangan sebagian ada yang tidak kooperatif. SPO (Standar Prosedur Operasional) pemeriksaan radiografi scapula Y view pada kasus trauma di Instalasi Radiologi RSUD Dr. Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto tidak sepenuhnya sesuai dengan teori dan literatur. Dalam praktiknya, hanya digunakan proyeksi AP (Antero Posterior), sedangkan menurut literatur, seharusnya digunakan proyeksi tambahan salah satunya Y View. Teknik radiografi scapula Y view dapat diterapkan pada pasien dengan klinis trauma ringan dimana pasien masih kooperatif. Untuk kasus pasien pada kasus trauma berat (tidak kooperatif) maka foto dilakukan satu proyeksi saja.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Scapula, Trauma, Y view
Subjects: WN Radiology. Diagnostic Imaging > WN 180-240 Diagnostic Imaging
Divisions: Fakultas FAKAR > D3 Radiologi
Depositing User: Dyan Suwartiningsih
Date Deposited: 08 Dec 2025 04:44
Last Modified: 08 Dec 2025 04:44
URI: http://repository.strada.ac.id/id/eprint/1146

Actions (login required)

View Item
View Item