PENGARUH PEMBERIAN PUDING BAYAM HIJAU DAN PUDING BAYAM MERAH TERHADAP PENINGKATAN KADAR HEMOGLOBIN (HB) PADA IBU HAMIL DI PMB CAECILIA YUNITA RAHAYU, KEDUNGKANDANG, KOTA MALANG

Lele, Desiani Anugrah Heni (2024) PENGARUH PEMBERIAN PUDING BAYAM HIJAU DAN PUDING BAYAM MERAH TERHADAP PENINGKATAN KADAR HEMOGLOBIN (HB) PADA IBU HAMIL DI PMB CAECILIA YUNITA RAHAYU, KEDUNGKANDANG, KOTA MALANG. Other thesis, IIK STRADA INDONESIA.

[thumbnail of ABSTRAK Desiani Anugrah Heni Lele - Desiani Anugrah Heni Lele.docx] Text
ABSTRAK Desiani Anugrah Heni Lele - Desiani Anugrah Heni Lele.docx

Download (14kB)
[thumbnail of BAB 1.pdf] Text
BAB 1.pdf

Download (159kB)
[thumbnail of SKRIPSI HENI LELE.docx] Text
SKRIPSI HENI LELE.docx
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[thumbnail of DAPUS.pdf] Text
DAPUS.pdf

Download (153kB)
[thumbnail of Lembar Persetujuan Publikasi Desiani Anugrah Heni Lele - Desiani Anugrah Heni Lele.pdf] Text
Lembar Persetujuan Publikasi Desiani Anugrah Heni Lele - Desiani Anugrah Heni Lele.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (260kB)

Abstract

Latar belakang: Anemia pada ibu hamil di Indonesia masih tinggi dan umumnya disebabkan belum terpenuhinya kebutuhan zat besi. Dampak anemia pada ibu hamil antara lain, Pendararahan saat persalinan, kelahiran prematur, BBLR (Berat Badan Lahir Rendah), IUGR (Intrauterine Growth Restriction), serta kematian bayi pasca kelahiran. Sehingga diperlukan upaya non farmakologi dengan mengkonsumsi Puding Bayam Hijau dan Puding Bayam Merah untuk meningkatkan kadar hemoglobin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian puding bayam hijau dan pudding bayam merah pada ibu hamil yang mengalami kadar hemoglobin rendah di PMB.
Metode: Menggunakan quasy experiment dengan pre-test dan post-test control group design. Teknik sampling yang digunakan yaitu Purposive sampling dengan kriteria inklusi dan eksklusi. Sampel sebanyak 30 responden, yaitu 15 kelompok Puding bayam hijau dan 15 kelompok Puding bayam merah. Analisis menggunakan uji Independent T- Test.
Hasil: Penelitian didapatkan rata-rata kadar Hb responden sebelum mendapat perlakuan Puding bayam hijau adalah 10,19 gr/dL dan sebelum mendapat perlakuan Puding bayam merah 10,54 gr/dL . Rata-rata kadar Hb ibu hamil setelah pemeberian pudding bayam hijau dan pudding bayam merah sebanyak 100 gram 1 hari sekali selama 10 hari yaitu rata-rata kadar Hb pudding bayam hijau 12,98 gr/dL dan rata-rata kadar Hb pudding bayam merah 14,05 gr/dL. Hasil uji statistik Independent T- Test didapatkan hasil p = 0,001 < 0,05. Ada pengaruh Puding bayam hijau dan Puding bayam merah terhadap peningkatan kadar hemoglobin pada ibu hamil di PMB Caecilia Yunita Rahayu, Kedungkandang, kota Malang. Kesimpulan : Pemberian pudding bayam hijau dan pudding bayam merah efektif terhadap peningkatan kadar hemoglobin pada ibu hamil, karena kandungan zat besi, asam folat, dan vitamin C, vitamin B12 dalam sayur bayam hijau dan merah. Setelah diberikan perlakuan tersebut pada kedua kelompok terdapat kenaikan rata-rata kadar hemoglobin yang signifikan sehingga ibu hamil dapat mengkonsumsi puding bayam hijau dan pudding bayam merah sebagai alternatif untuk meningkatkan kadar hemoglobin.
Kata kunci : Anemia, Bayam hijau, Bayam merah, Hemoglobin, ibuHamil

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: WQ Obstetrics > WQ 200-212 Reproduction. Pregnancy
Divisions: Fakultas Keperawatan dan Kebidanan > S1 Kebidanan
Depositing User: Awaludin Jihad
Date Deposited: 18 Oct 2024 04:36
Last Modified: 18 Oct 2024 04:36
URI: http://repository.strada.ac.id/id/eprint/237

Actions (login required)

View Item
View Item