Evaluasi Useability Aplikasi Pelayanan Perizinan Dengan Mall Pelayanan Publik Digital Di Kota Madiun

HERAWATI, DEVY SHANDRA SYNTIA (2025) Evaluasi Useability Aplikasi Pelayanan Perizinan Dengan Mall Pelayanan Publik Digital Di Kota Madiun. Undergraduate thesis, Universitas STRADA Indonesia.

[thumbnail of 232140105-2025-abstrak.pdf] Text
232140105-2025-abstrak.pdf

Download (16kB)
[thumbnail of 232140105-2025-bab1.pdf] Text
232140105-2025-bab1.pdf

Download (151kB)
[thumbnail of 232140105-2025-daftarpustaka.pdf] Text
232140105-2025-daftarpustaka.pdf

Download (226kB)
[thumbnail of 232140105-2025-fulltext.pdf] Text
232140105-2025-fulltext.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Latar Belakang: Pengembangan sistem informasi di Kementerian Kesehatan Indonesia bertujuan untuk mendukung pembangunan kesehatan nasional melalui Sistem Informasi Kesehatan Nasional (SIKN), yang mempermudah manajemen proses kesehatan, pengambilan keputusan, dan akuntabilitas. Pengembangan sistem perizinan kesehatan juga menjadi bagian penting dalam pelayanan kesehatan, khususnya dalam hal perizinan tenaga kesehatan. Pemerintah Kota Madiun melalui Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) telah menerapkan Mal Pelayanan Publik Digital (MPP Digital) yang diharapkan dapat mempercepat pelayanan publik. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengevaluasi usability aplikasi pelayanan perizinan dengan MPP Digital di Kota Madiun, yaitu untuk mengetahui sejauh mana aplikasi tersebut dapat digunakan dengan efektif oleh tenaga kesehatan dalam proses pengurusan SIP. Evaluasi ini diharapkan dapat memberikan rekomendasi untuk perbaikan dan peningkatan penggunaan aplikasi dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan perizinan kesehatan di Kota Madiun. Metode: Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 90 orang yang terdiri dari tenaga kesehatan yang telah mengakses aplikasi MPP Digital. Data dikumpulkan dengan melakukan wawancara menggunakan kuesioner yang berdasarkan model 5M (Man, Money, Material, Machine, dan Methode). Analisis data dilakukan dengan mengklasifikasikan informasi, menggambarkan, mengurutkan, dan menyimpulkan data untuk mendapatkan pola yang jelas. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun tenaga kesehatan dan pengelola SISDMK sudah menerima sosialisasi mengenai perubahan sistem dan penggunaan aplikasi MPP Digital, mereka masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan perubahan alur dan proses yang ada. Meski aplikasi MPP Digital dapat mempermudah pengajuan SIP, tantangan terkait penggunaan aplikasi SISDMK dan pemeliharaan sistem perlu mendapatkan perhatian lebih agar pengelolaan data tenaga kesehatan dapat berjalan lebih lancar. Kendala yang dihadapi berdasarkan model 5M adalah sebagai berikut: 1. Man(Manusia) Pengguna aplikasi sering lupa sandi, username, atau kesulitan dalam mengakses data. 2. Money (Uang) Untuk faktor

biaya tidak disebutkan. 3. Material (Bahan atau Sumber Daya Fisik) Aplikasi MPP Digital memerlukan perangkat dengan spesifikasi tertentu, seperti smartphone tertentu yang tidak dapat diakses oleh pengguna iPhone, serta kestabilan jaringan internet juga mempengaruhi penggunaan aplikasi. 4. Machine (Mesin atau Teknologi) Terkadang mengalami error, terutama saat pemeliharaan oleh pusat, yang menyebabkan data tidak tersimpan atau perubahan tidak terlihat.
5. Methode (Metode atau Prosedur) Prosedur yang tidak sepenuhnya dipahami, terutama terkait dengan validasi data dan pengecekan status pengajuan. Faktor pendukung terhadap penggunaan aplikasi perizinan dengan MPP Digital sosialisasi dan informasi yang efektif, sinkronisasi data yang efisien, respon cepat dari pihak terkait, akurasi data, penyelesaian kendala secara kolaboratif.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pemahaman tenaga kesehatan, Penggunaan Aplikasi MPP Digital, Sosialisasi sistem, Kendala Penggunaan Aplikasi, Model 5 M (Man, Money, Material, Machine, Methode), Proses pengajuan SIP, Singkronisasi dan akurasi data.
Subjects: WA Public Health > WA 525-590 Health Administration and Organization
Divisions: Fakultas FAKAR > S1 Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Dyan Suwartiningsih
Date Deposited: 02 May 2025 07:21
Last Modified: 02 May 2025 07:21
URI: http://repository.strada.ac.id/id/eprint/263

Actions (login required)

View Item
View Item