Nahak, Fenilia Teti (2024) Perbandingan Gambar Anatomi Pelvis Proyeksi Anteroposterior (Ap) Menggunakan Phantom Pada Variasi Focus Film Distance. Diploma thesis, Universitas STRADA Indonesia.
2191B0005-2024-abstrak.pdf
Download (135kB)
2191B0005-2024-bab1.pdf
Download (212kB)
2191B0005-2024-daftarpustaka.pdf
Download (271kB)
2191B0005-2024-fulltext.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Kualitas radiograf adalah kemampuan radiograf dalam memberikan informasi yang jelas mengenai obyek atau organ yang akan diperiksa. Kualitas radiograf ditentukan oleh beberapa komponen antara lain densitas, kontras, ketajaman dan detail. Faktor-faktor yang mempengaruhi besaran kualitas radiograf ada beberapa komponen antara lain kV, mAs dan salah satunya ada focus film distance (FFD). Analisis Deskriptif yaitu digunakan untuk menjawab rumusan masalah yang berkenan dengan pertanyaan terhadap keberadaan variabel mandiri, baik hanya pada satu variabel atau lebih maka penulis melakukan foto pelvis AP dengan menggunakan obyek phantom dengan variasi focus film distance 80 cm,100 cm dan 120 cm dengan kV 75, mA 200, dan S 32. focus film distance 80 cm diketahui nilai rata-rata mean sebesar 767.492, standar deviasi sebesar 230.535, dan dihasilkan nilai SNR sebesar 3,329177782. focus film distance 100 cm diketahui nilai rata-rata mean sebesar 781.901, standar deviasi sebesar 249.485, dan dihasilkan nilai SNR sebesar 3,1340601639. Focus film distance 120 cm diketahui nilai rata-rata mean sebesar 811.321,standar deviasi sebesar 223.779 dan dihasilkaan nilai SNR sebesar 3,6255457393. Menurut Smith (2018), signal to noise ratio (SNR) digunakan untuk mengukur kualitas gambar yang dihasilkan dari suatu sistem radiografi. Tidak ada standar atau batasan yang pasti untuk menentukan kategori kualitas SNR dalam bentuk angka. Namun, pada umumnya semakin tinggi nilai SNR dianggap semakin baik citra radiografi yang di hasilkan. Maka nilai SNR yang optimal pada penelitian ini terdapat pada ffd 120 cm dengan nilai SNR tertinggi yakni 3,6255457393
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Focus Film Distance Phantom Pelvis |
| Subjects: | WN Radiology. Diagnostic Imaging > WN 180-240 Diagnostic Imaging |
| Divisions: | Fakultas FAKAR > D3 Radiologi |
| Depositing User: | Dyan Suwartiningsih |
| Date Deposited: | 20 May 2025 07:18 |
| Last Modified: | 20 May 2025 07:18 |
| URI: | http://repository.strada.ac.id/id/eprint/296 |
