Pengaruh Pemberian Teh Daun Kelor Terhadap Kadar Glukosa Darah Dan Kadar Kolesterol Pada Individu Obesitas Wilayah Kerja Puskesmas Kecamatan Lunyuk

Irwandi, Irwandi (2024) Pengaruh Pemberian Teh Daun Kelor Terhadap Kadar Glukosa Darah Dan Kadar Kolesterol Pada Individu Obesitas Wilayah Kerja Puskesmas Kecamatan Lunyuk. Masters thesis, Universitas STRADA Indonesia.

[thumbnail of 2024 2252B1061 Irwandi.docx.pdf] Text
2024 2252B1061 Irwandi.docx.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Obesitas, yang sering terkait dengan penyakit metabolik seperti diabetes melitus tipe 2 (DM) dan hiperkolesterolemia, meningkatkan risiko terhadap penyakit kardiovaskular. Penggunaan obat farmakoterapi sering digunakan, namun dapat menimbulkan efek samping. Dalam upaya mencari alternatif, penelitian telah dilakukan terkait penggunaan tanaman obat tradisional seperti daun kelor untuk menurunkan kadar glukosa darah dan kolesterol. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efek pemberian teh daun kelor terhadap penurunan kadar glukosa darah dan kolesterol pada individu obesitas. Penelitian menggunakan desain eksperimen one grup pretest-postest, 50 responden di Puskemas Kecamatan Lunyuk, Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat dibagi menjadi kelompok intervensi dan menggunakan purposive sampling sebagai teknik pengambilan sampling. Analisa uji statistik menggunakan uji Independent T Test dengan bantuan program komputer SPSS. Pemberian teh daun kelor menghasilkan penurunan yang signifikan dalam kadar glukosa darah. Uji hipotesis menunjukkan signifikansi statistik, menegaskan keefektifan teh daun kelor dalam menurunkan kedua parameter tersebut. Temuan ini konsisten dengan penelitian sebelumnya yang menunjukkan potensi teh daun kelor dalam mengelola kadar glukosa darah dan kolesterol. Teh daun kelor memiliki potensi sebagai terapi tambahan dalam manajemen obesitas, diabetes melitus, dan hiperkolesterolemia.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Teh Daun Kelor, Kadar Glukosa Darah, Kadar Kolesterol
Subjects: WA Public Health > WA 108-245Preventive Medicine
WA Public Health > WA 300-395 Health Issues of Special Population Groups
Divisions: Fakultas Pascasarjana > S2 Keperawatan
Depositing User: Nunung Liberty
Date Deposited: 13 Jun 2025 07:36
Last Modified: 24 Aug 2025 15:36
URI: http://repository.strada.ac.id/id/eprint/452

Actions (login required)

View Item
View Item