Mukti, Rattihhayu Probo (2025) PENGARUH PEMBERIAN TENS ( TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION ) TERHADAP PENURUNAN INTENSITAS NYERI PADA IBU POST SECTIO CAESAREA DI RUANG BRAWIJAYA RSUD KANJURUHAN KEPANJEN. Undergraduate thesis, Universitas STRADA Indonesia.
Skripsi 238140105 abstrak.pdf
Download (248kB)
Skripsi 238140105 bab 1.pdf
Download (307kB)
Skripsi 238140105 daftar pustaka.pdf
Download (216kB)
Skripsi 238140105.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Nyeri pasca operasi seksio sesarea adalah respon tubuh terhadap rangsangan dan trauma pada jaringan tubuh akibat pembedahan tersebut sehingga skalanya bisa sangat bervariasi, tergantung pada faktor- faktor seperti jenis operasi, ukuran sayatan dan sesitivitas individu terhadap nyeri. TENS (Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation) adalah suatu terapi menggunakan arus listrik untuk menghilangkan rasa sakit. TENS sangat berguna untuk mengurangi rasa nyeri Post SC. Alat ini menimbulkan sensasi kesemutan di bawah elektroda dimana kekuatannya disesuaikan dengan control generator. Sensai yang dirasakan ibu adalah geli atau bergetar yang dapat menurunkan nyeri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian TENS terhadap intensitas nyeri ibu post sectiocaesarea diRuang Brawijaya RumahSakit RSUD Kanjuruhan.
Dalam penelitian ini adalah kuantitatif menggunakan design penelitian Nonequivalent Control Group Design. Populasi seluruh ibu post sectio di Ruang Brawijaya RSUD Kanjuruhan sebanyak 45 orang. Sample sebanyak 32 orang ibu post sectio. Teknik sampling menggunakan Purposive Sampling. Variabel Independen : Terapi TENS. Variabel Dependen : Penurunan intensitas nyeri ibu post sectio caesarea. Analisa data menggunakan Uji Man-Whitney.
Hasil penelitian Intensitas nyeri sebelum diberikan TENS didapatkan hasil nyeri sedang (4-6) dengan jumlah 11 responden (68,8%), nyeri berat (7-10) dengan jumlah 5 responden (31,3%). Intensitas nyeri sesudah diberikan TENS didapatkan hasil nyeri ringan (1-3) dengan jumlah 4 responden (25%), nyeri sedang (4-6) dengan jumlah 11
responden (68,8%), nyeri berat (7-10) dengan jumlah 1 responden (6,3%). Hasil Uji Mann Whitney didapatkan hasil Ada Pengaruh Pemberian TENS (Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation) Terhadap Penurunan Intensitas Nyeri Pada Ibu Post Sectio Caesarea di Ruang Brawijaya RSUD Kanjuruhan Kepanjen diperoleh p value 0,000 < 0,05
Penggunaan TENS dapat menurunkan intensitas nyeri post sectio caesarea. Intervensi ini dapat dijadikan pilihan yang aman untuk mengatasi nyeri post sectio caesarea.
Kata Kunci : TENS (Transcutaneous Elctrical Nerve Stimulation), nyeri post sectio caesarea
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Subjects: | WA Public Health > WA 400-495 Occupational Medicine, Health, and Hygiene |
| Divisions: | Fakultas Keperawatan dan Kebidanan > S1 Kebidanan |
| Depositing User: | Unnamed user with username hadi |
| Date Deposited: | 25 Aug 2025 06:07 |
| Last Modified: | 25 Aug 2025 06:07 |
| URI: | http://repository.strada.ac.id/id/eprint/703 |
