Kisfandari, Asri Putri (2025) Pengaruh Terapi Musik Instrumental Dan Musik Tradisional Terhadap Penurunan Kecemasan Dan Stres Pada Pasien Hemodialisis Di RSUD Jombang. Masters thesis, Universitas STRADA Indonesia.
2025 235211002 Asri Putri Kisfandari.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (4MB)
235211002 Cover.pdf
Download (4MB)
235211002 bab 1.pdf
Download (3MB)
235211002 Abstrak.pdf
Download (3MB)
235211002 daftar pustaka.pdf
Download (3MB)
Abstract
Gagal Ginjal Kronis (GGK) dengan hemodialisis merupakan terapi yang digunakan untuk pasien dengan gagal ginjal kronis stage 5 (ESRD) guna mempertahankan fungsi ginjal. Hemodialisis adalah salah satu terapi pada pasien gagal ginjal kronik diikuti oleh gangguan ketidakseimbangan cairan elektrolit. Dimana darah pasien yang mengandung toksik dialihkan ke dialiser untuk menyaring atau membersihkan melalui suatu membrane yang semi permeabel dan kemudian dikembalikan lagi kedalam tubuh pasien. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan terapi nonfarmakologis guna menurunkan kecemasan dan stress pada pasien dengan hemodialisis. Penelitian ini merupakan penelitian true experiment dengan pendekatan pre dan post test dengan jumlah populasi 250 dan diambil sampel sebanyak 75 orang dengan menggunakan teknik random sampling. Data dikumpulkan dan dianalisis menggunakan uji Paired T Test dan Anova. Hasil penelitian menunjukan dari hasil Uji Paired T test kelompok music instrumental diperoleh nilai sig (2 tailed) pada pre dan post test sebesar 0,000<0,05, kelompok music tradisional diperoleh nilai sig (2 tailed) pada pre dan post test sebesar 0,000<0,05. Pada uji Anova dengan 3 kelompol didapatkan hasil p-value sebesar 0.000 (p < 0.05), yang artinya ada satu kelompok yang memiliki perbedaan sangat signifikan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat kecemasan dan stress pada pasien yang menjalani hemodialisis terutama pada pasien-pasien baru. Kecemasan dan stress tersebut dapat diminimalisir dengan mengalihkan perhatian menggunakan music diantaranya adalah music tradisional dan music instrumental. Dari hasil penelitian, kecemasan dan stress pada pasien berhasil diturunkan dengan menggunakan music instrumental maupun music tradisional.
| Item Type: | Thesis (Masters) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Hemodialisis, Kecemasan, Stress, Music Instrumental, Music Tradisional |
| Subjects: | WB Practice of Medicine > WB 880-962 Complementary and Alternative Therapies |
| Divisions: | Fakultas Pascasarjana > S2 Keperawatan |
| Depositing User: | Nunung Liberty |
| Date Deposited: | 24 Nov 2025 07:06 |
| Last Modified: | 24 Nov 2025 07:09 |
| URI: | http://repository.strada.ac.id/id/eprint/920 |
