Ramadhani, Firda Puspa Ringga (2025) Analisis Keluhan Low Back Pain Pada Pengemudi Bus Antar Kota Dalam Provinsi (Akdp) Di Perusahaan Otobus (Po) Pt Bagong Dekaka Makmur Site Tulungagung. Undergraduate thesis, Universitas STRADA Indonesia.
2121B0029-2025-abstrak.pdf
Download (122kB)
2121B0029-2025-bab1.pdf
Download (304kB)
2121B0029-2025-daftarpustaka.pdf
Download (296kB)
2121B0029-2025-full.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Low Back Pain (LBP) merupakan keluhan nyeri yang terjadi pada punggung bagian bawah dan sering dialami oleh pengemudi bus, khususnya yang bekerja dalam durasi lama dengan posisi duduk statis. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi penyebab keluhan Low Back Pain (LBP) pada pengemudi bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) di PO Bagong Dekaka Makmur Site Tulungagung, dengan fokus pada jarak tempuh dan durasi istirahat selama bekerja. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Informan penelitian berjumlah lima orang pengemudi bus yang dipilih secara purposive sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa durasi istirahat yang terbatas, jarak tempuh yang panjang, serta postur duduk yang kurang ergonomis menjadi faktor utama penyebab LBP. Selain itu, minimnya kesadaran akan pentingnya istirahat dan tidak adanya fasilitas penunjang untuk relaksasi tubuh turut mempengaruhi keluhan. Temuan ini diharapkan dapat menjadi dasar dalam perumusan kebijakan perusahaan terkait kesehatan dan keselamatan kerja pengemudi bus Antar Kota dalam Provinsi (AKDP).
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Low Back Pain, Pengemudi Bus AKDP, Jarak Tempuh, Durasi Istirahat |
| Subjects: | WA Public Health > WA 900-950 Statistics. Surveys |
| Divisions: | Fakultas FAKAR > S1 Kesehatan Masyarakat |
| Depositing User: | Dyan Suwartiningsih |
| Date Deposited: | 03 Dec 2025 08:53 |
| Last Modified: | 03 Dec 2025 08:53 |
| URI: | http://repository.strada.ac.id/id/eprint/1033 |
