PENGARUH USIA KEHAMILAN DAN BERAT BADAN LAHIR TERHADAP KEJADIAN HIPOGLIKEMIA PADA NEONATUS DI RUANG KEBIDANAN RUMAH SAKIT BAPTIS KEDIRI

AYURIANI, CHRISWANTI DHARA (2024) PENGARUH USIA KEHAMILAN DAN BERAT BADAN LAHIR TERHADAP KEJADIAN HIPOGLIKEMIA PADA NEONATUS DI RUANG KEBIDANAN RUMAH SAKIT BAPTIS KEDIRI. Other thesis, IIK STRADA INDONESIA.

[thumbnail of ABSTRAK INDO - Chriswanty Dhara.docx] Text
ABSTRAK INDO - Chriswanty Dhara.docx

Download (14kB)
[thumbnail of BAB 1.pdf] Text
BAB 1.pdf

Download (329kB)
[thumbnail of FULL.pdf] Text
FULL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (531kB)
[thumbnail of DAPUS DAN LAMPIRAN.pdf] Text
DAPUS DAN LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Hipoglikemia neonatus merupakan salah satu kelainan biokimia yang paling umum dijumpai pada bayi baru lahir. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh usia kehamilan dan berat badan lahir terhadap kejadian hipoglikemia pada neonatus di Ruang Kebidanan RumahSakit Baptis Kediri tahun 2023.
Desain Penelitian ini menggunakan observasional analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini semua bayi baru lahir di Rumah Sakit Baptis Kediri pada periode bulan November Tahun 2023, yang dipilih dengan teknik purposive sampling sehingga didapatkan besar sampel sebanyak 34 responden.
Hasil penelitian Umur kehamilan pada ibu bersalin di Ruang Kebidanan Rumah Sakit Baptis Kediri tahun 2023 yaitu aterm sebanyak 23 responden (67,6%). Berat badan lahir pada neonates di Ruang Kebidanan Rumah Sakit Baptis Kediri tahun 2023 yaitu berat badan lahir normal sebanyak 24 responden (70,6%). Kejadian hipoglikemia pada neonatus di Ruang Kebidanan Rumah Sakit Baptis Kediri tahun 2023 yaitu tidak hipoglikemia sebanyak 25 responden (73,%). Berdasarkan hasil uji Chi Square diketahui bahwa nilai Asymp. Sig (2-sided) sebesar 0,591 yang artinya (ρ value) > 0,05 maka H1 ditolak, yang artinya tidak ada pengaruh Usia Kehamilan Terhadap Kejadian Hipoglikemia Pada Neonatus Di Ruang Kebidanan Rumah Sakit Baptis Kediri Tahun 2023. Berdasarkan hasil uji Chi Square diketahui bahwa nilai Asymp. Sig (2-sided) sebesar 0,027 yang artinya (ρ value) < 0,05 maka H1 diterima, yang artinya ada pengaruh Berat badan Lahir Terhadap Kejadian Hipoglikemia Pada Neonatus Di Ruang Kebidanan Rumah Sakit Baptis Kediri Tahun 2023.

Kata Kunci : Usia Kehamilan, Berat Badan Bayi, dan Hipoglikemia Neonatus

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: WQ Obstetrics > WQ 200-212 Reproduction. Pregnancy
Divisions: Fakultas Keperawatan dan Kebidanan > S1 Kebidanan
Depositing User: Awaludin Jihad
Date Deposited: 18 Sep 2024 07:14
Last Modified: 18 Sep 2024 07:14
URI: http://repository.strada.ac.id/id/eprint/119

Actions (login required)

View Item
View Item