Batilmurik, Dorkas (2025) Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Kunjungan Antenatal Care (ANC) Di Pusat Kesehatan Masyarakat Waturu Kecamatan Nirunmas Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Masters thesis, Universitas STRADA Indonesia.
2025 225112091 Dorkas Batilmurik.docx.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (7MB)
225112019 Cover.pdf
Download (140kB)
225112019 Abstrak.pdf
Download (129kB)
225112019 Bab 1.pdf
Download (193kB)
225112019 Daftar Pustaka.pdf
Download (131kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi kunjungan Antenatal Care (ANC) di Puskesmas Waturu, Kecamatan Nirunmas, Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Kunjungan ANC yang teratur sangat penting dalam mencegah komplikasi kehamilan dan meningkatkan kesehatan ibu dan bayi. Lokasi diadakannya penelitian ini berada di Puskesmas Waturu Kecamatan Nirumas Tanimbar. Metode dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain survei cross-sectional. Responden penelitian adalah 102 ibu hamil yang dipilih secara purposive sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa usia ibu, status sosial budaya, status ekonomi, dan dukungan suami berpengaruh signifikan terhadap keteraturan kunjungan ANC. Ibu hamil dalam rentang usia reproduktif ideal dan dalam kategori aman untuk hamil (20–35 tahun) memiliki tingkat kunjungan yang lebih tinggi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor usia, faktor sosial budaya, ekonomi, dan dukungan suami berpengaruh signifikan positif terhadap kunjungan ANC, yang artinya apabila variabel usia, sosial budaya, ekonomi, dan dukungan suami meningkat, maka kepatuhan ibu hamil dalam melakukan kunjungan layanan ANC juga meningkat. Variabel Dukungan Suami memiliki pengaruh paling tinggi dengan nilai koefisien sebesar 0,730, yang artinya apabila dukungan suami pada ibu hamil lebih tinggi, maka kepatuhan ibu hamil dalam melakukan kunjungan layanan ANC akan meningkat sebesar 0,730.
| Item Type: | Thesis (Masters) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Antenatal Care (ANC), Dukungan Suami, Ekonomi, Kesehatan Ibu Hamil, Sosial Budaya |
| Subjects: | WQ Obstetrics > WQ 200-212 Reproduction. Pregnancy |
| Divisions: | Fakultas Pascasarjana > S2 Kesehatan Masyarakat |
| Depositing User: | Nunung Liberty |
| Date Deposited: | 11 Jun 2025 07:38 |
| Last Modified: | 24 Aug 2025 16:22 |
| URI: | http://repository.strada.ac.id/id/eprint/410 |
