Ate, Vebriana Milla (2024) Edukasi Pembuatan Mp-Asi Terhadap Tingkat Pengetahuan Ibu Dalam Pemenuhan Gizi Pada Balita Umur 6-24 Bulan Di Puskesmas Kota Wilayah Utara Kota Kediri. Diploma thesis, Universitas STRADA Indonesia.
2131B0023-2024-abstrak.pdf
Download (46kB)
2131B0023-2024-bab1.pdf
Download (464kB)
2131B0023-2024-daftarpustaka.pdf
Download (165kB)
2131B0023-2024-full.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Sesudah anak berusia enam bulan, kandungan gizi ASI tidak lagi mencukupi sementara kebutuhan energi anak yang meningkat dibandingkan dengan kebutuhan saat usia 3-5 bulan. Untuk dapat memenuhi kebutuhan dari zat gizi yang meningkat, MP-ASI diberikan untuk anak sebaiknya setelah usia 6 bulan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh edukasi pembuatan MPASI terhadap tingkat pengetahuan ibu dalam pemenuhan gizi pada balita. Rancangan penelitin menggunakan pre-eksperiment desain dengan pendekatan one-group pra-post test design. Variabel bebas pada penelitian ini yaitu edukasi pembuatan MP-ASI (Makanan Pendamping ASI), sedangkan variabel terikatnya yaitu pengetahuan ibu dalam pemenuhan gizi pada balita umur 6-24 bulan. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu balita 6-24 bulan di Puskesmas Kota Wilayah Utara Kota Kediri, sampel 163 responden dengan teknik simple random sampling. Teknik pengambilan data menggunakan lembar kuesioner dan analisis data menggunakan uji wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebelum perlakuan sebagian besar responden memiliki pengetahuan cukup sebanyak 88 responden (54,0%) dan setelah diberikan perlakuan sebagian besar responden memiliki pengetahuan baik sebanyak 104 responden (63,8%). Analisis data menggunakan uji wilcoxon diperoleh nilai sig (2-tailed) atau pvalue = 0,000 dan taraf kesalahan atau = 0,05, jadi p < , 0,000 < 0,05 sehingga H1 diterima, artinya ada pengaruh edukasi pembuatan MP-ASI terhadap tingkat pengetahuan ibu dalam pemenuhan gizi pada balita umur 6-24 bulan di Puskesmas Kota Wilayah Utara Kota Kediri Penerimaan informasi yang baik akan berdampak pada pemahaman tentang apa yang dilihat dan didengar sehingga dapat mengubah pengetahuan ibu yang awalnya kurang dan cukup menjadi baik, sehingga ibu balita mampu melakukan upaya pemenuhan gizi balita
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Edukasi, MP-ASI, Pengetahuan, Gizi Balita |
| Subjects: | WA Public Health > WA 300-395 Health Issues of Special Population Groups |
| Divisions: | Fakultas Keperawatan dan Kebidanan > D3 Kebidanan |
| Depositing User: | Dyan Suwartiningsih |
| Date Deposited: | 21 Aug 2025 07:51 |
| Last Modified: | 21 Aug 2025 07:51 |
| URI: | http://repository.strada.ac.id/id/eprint/667 |
