Analisis Faktor Yang Memengaruhi Kesiapan Penggunaan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) Dengan Pendekatan Extended Technology Acceptance Model (TAM) Pada Tenaga Kesehatan Di RSUD Kanjuruhan

Dita, Janny Fajar (2025) Analisis Faktor Yang Memengaruhi Kesiapan Penggunaan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) Dengan Pendekatan Extended Technology Acceptance Model (TAM) Pada Tenaga Kesehatan Di RSUD Kanjuruhan. Masters thesis, Universitas STRADA Indonesia.

[thumbnail of Tesis janny fajar 235111130.pdf] Text
Tesis janny fajar 235111130.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[thumbnail of 2025 235111130 janny fajar-Cover.pdf] Text
2025 235111130 janny fajar-Cover.pdf

Download (3MB)
[thumbnail of 2025 235111130 janny fajar-Abstrak.pdf] Text
2025 235111130 janny fajar-Abstrak.pdf

Download (3MB)
[thumbnail of 2025 235111130 janny fajar-Bab 1.pdf] Text
2025 235111130 janny fajar-Bab 1.pdf

Download (3MB)
[thumbnail of 2025 235111130 janny fajar-Daftar Pustaka.pdf] Text
2025 235111130 janny fajar-Daftar Pustaka.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penerimaan tenaga kesehatan terhadap SIMRS sangat krusial, karena resistensi mereka dapat menghambat operasional rumah sakit dan menurunkan kualitas layanan. Faktanya, masih banyak tenaga kesehatan yang menolak penggunaan SIMRS, sehingga berdampak negatif pada kinerja sistem dan efektivitas pelayanan. Penelitian bertujuan menganalisis faktor yang memengaruhi kesiapan penggunaan SIMRS berdasarkan teori Extended Technology Acceptance Model (TAM) pada tenaga kesehatan. Penelitian berdesain cross sectional, dengan populasi seluruh tenaga kesehatan di RSUD Kanjuruhan Kabupaten Malang, sejumlah 424 orang, menggunakan teknik proportional random sampling, besar sampel 220 responden. Variabel penelitian subjective norm, perceived usefulness, perceived ease of use, intention to use dan usage behavior. Pengumpulan data menggunakan instrumen kuesioner online. Analisis data menggunakan uji regresi linier sederhana. Hasil menunjukkan subjective norm berpengaruh terhadap perceived usefulness (p=0,000, R2= 0,374), subjective norm (p=0,000, R2=0,544), perceived usefulness (p=0,000, R2=0,592), perceived ease of use (p=0,000, R2=0,056) berpengaruh terhadap intention to use, dan intention to use berpengaruh terhadap usage behaviour (p=0,000, R2=0,448) dengan perceived usefulness merupakan variabel yang paling kuat mempengaruhi intention to use pada tenaga kesehatan di RSUD Kanjuruhan dalam penggunaan SIMRS. Dukungan manajemen diperlukan untuk memperkuat norma sosial, meningkatkan pemahaman tenaga kesehatan tentang manfaat SIMRS, serta mengoptimalkan pelatihan dan fitur sistem guna mengintegrasikan teknologi dalam budaya kerja rumah sakit

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Kesiapan Tenaga Kesehatan, Penerimaan Teknologi, Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS)
Subjects: WX Hospitals and Other Health Facilities > WX 150-190 Hospital Administration and Health Facility Administration
Divisions: Fakultas Pascasarjana > S2 Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Nunung Liberty
Date Deposited: 08 Nov 2025 05:06
Last Modified: 26 Nov 2025 06:23
URI: http://repository.strada.ac.id/id/eprint/841

Actions (login required)

View Item
View Item