JANNAH, KAFA DITA MIFTAHUL (2024) PERBANDINGAN EFEKTIVITAS PIJAT BAYI DENGAN MENGGUNAKAN MINYAK KELAPA (COCONUT OIL) DAN MINYAK MINERAL (BABY OIL) TERHADAP PENINGKATAN BERAT BADAN BAYI DI CILUKBA BABY SPA AND MONTESSORI DAY CARE MALANG. Other thesis, IIK STRADA INDONESIA.
abstrak b ind - Kafa Dita.docx
Download (31kB)
BAB 1.pdf
Download (808kB)
FULL.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (874kB)
DAPUS DAN LAMPIRAN.pdf
Download (684kB)
Abstract
Awal kehidupan bayi adalah masa kritis. Mengantisipasi efek pertumbuhan dan perkembangan yang tidak diinginkan, diperlukan stimulasi. Salah satu stimulasi yang dianjurkan adalah pijat bayi karena dapat meningkatkan berat badan. Berbagai jenis minyak dapat digunakan untuk pijat, seperti minyak kelapa dan minyak mineral. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan efektivitas pijat bayi dengan menggunakan minyak kelapa (coconut oil) dan minyak mineral (baby oil) terhadap peningkatan berat badan bayi di Cilukba Baby Spa and Montessori Day Care Malang yang dilakukan sebanyak 3 kali dalam 10 hari.
Penelitian ini menggunakan desain penelitian Pre Eksperimental Design dengan two group pretest-posttest design. Dengan teknik purposive sampling didapatkan sampel sebanyak 10 responden dengan 5 responden dengan minyak kelapa dan 5 responden dengan minyak mineral. Analisis data menggunakan uji mann whitney untuk mengetahui perbandingan efektivitas pemijatan dengan minyak kelapa dan minyak mineral terhadap berat badan bayi.
Hasil penelitian dari 10 responden diperoleh peningkatan berat badan bayi dengan pemijatan menggunakan VCO rata-rata 119 gram. Sementara itu, peningkatan berat badan bayi dengan pemijatan menggunakan minyak mineral rata-rata 19 gram. Analisis menggunakan uji statistik Mann Whitney didapatkan hasil p = 0,009 < 0,05, dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan peningkatan berat badan pemijataan bayi menggunakan VCO dan minyak mineral. Selain itu, terdapat perbedaan efektivitas pemijatan menggunakan VCO dan minyak mineral yang cukup signifikan terhadap peningkatan berat badan bayi. Penggunaan VCO lebih disarankan dalam pemijatan bayi yang bertujuan untuk meningkatkan berat badan.
Kata kunci : efektivitas, pijat bayi, berat badan bayi, minyak kelapa, minyak mineral
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | WS Pediatrics > WS 103-105 Growth and Development |
| Divisions: | Fakultas Keperawatan dan Kebidanan > S1 Kebidanan |
| Depositing User: | Awaludin Jihad |
| Date Deposited: | 16 Oct 2024 04:15 |
| Last Modified: | 16 Oct 2024 04:15 |
| URI: | http://repository.strada.ac.id/id/eprint/215 |
